Rich chocolate tart adalah tantangan KBB untuk bulan Juli ini. Dari namanya aja, sudah kebayang pasti rasanya nyoklat banget. Coba deh intip resepnya :
Rich Chocolate Tart
Sumber: Best Food: Desserts. The Australian Women Weekly.
Untuk 10 porsi
Pastry
185g tepung terigu
25g coklat bubuk
55g icing sugar mixture
150g mentega dingin, cincang
2 kuning telur
1 sdt air dingin
Cara Membuat
- Campur tepung, bubuk coklat, gula dan mentega *potong mentega kotak-kotak* di dalam mangkuk FP, lalu proses hingga tercampur rata. *ga punya FP jadi dicampur manual dengan bantuan garpu
- Masukkan kuning telur dan air, proses lagi hingga menggumpal.
- Uleni adonan hingga lembut. *adonanku lembek dan lengket
- Tutup menggunakan plastik, dinginkan di kulkas selama 30 menit.
- Panaskan oven, suhu sedang (moderate).
- Giling adonan pastry hingga cukup lebar untuk memuat loyang tart bongkar pasang ukuran 24cm yang sudah diolesi mentega hingga ke sisi2nya.
- Letakkan pastry ke dalam loyang, tekan-tekan ke sisi-sisinya, lalu ratakan pinggirannya. *susah, karena lembek dan lengket jd robek2
- Tutup, dinginkan di kulkas selama 30 menit.
- Tutup pastry dengan baking paper, isi dengan kacang2an kering atau beras, letakkan di atas loyang oven.
- Panggang tanpa ditutup selama 15 menit.
- Keluarkan kertas dan kacang2an/beras, panggang lagi 10 menit hingga sedang kecoklatan.
- Dinginkan.
Chocolate Filling
4 kuning telur
2 butir telur
55g gula caster
80ml krim kental
300 DCC, lelehkan
1 sdt ekstrak vanilla
Cara Membuat
- Buatlah pastry, lalu turunkan panas oven hingga suhu rendah (moderately slow).
- Kocok kuning telur, telur dan gula caster di dalam mangkuk kecil dengan mixer hingga kental dan creamy.
- Masukkan krim, coklat dan ekstrak.
- Tuang adonan coklat ke dalam pastry yang sudah dipanggang.
- Panggang selama 30 menit atau hingga filling matang/set.
- Dinginkan selama 10 menit.
- Jika suka taburi dengan ekstra coklat bubuk, hidangkan.
Beginilah penampakan si rich chocolate tart ini setelah keluar dari oven.
Komentarku tentang resep ini, suka dengan rasa dan kerenyahan pastrynya karena agak lunak jadi mudah dipotong. Sayang aku kurang suka dengan fillingnya, karena terlalu manis dan telor banget rasanya hehe, next time mungkin akan coba dengan cokelat ganache saja. Tapi tetap resepnya pantas dicoba kok, lumayan buat teman minum teh sore-sore, slurrrp.... :)
No comments:
Post a Comment