Wednesday, May 18, 2011

KBB#23 Lemon Cheesecake

Puff puff, ngilangin debu bertebaran di blog nih. Uudah sebulan lebih ngga pernah diupdate xixixi. Sejak asyik dengan dunia Blackberry jadi kelupaan mengunjungi blog baking tersayang ini. Eniwei, karena ada tantangan KBB yang ke 23 ini, jadilah aku balik ke blog untuk tulis-tulis hasil coba resep yang dikirim ibu-ibu host yaitu.... "Lemon Cheesecake". Yaay, kebetulan berbarengan sama ultahnya my little K jadi sekalian diniatin untuk dipasangkan lilin buat ditiup si bayi kecil... yang udah umur 4 tahun ini.



Ini dia resepnya :

Lemon Cheesecake
Sumber: Successful Baking


Bahan-bahan :
Untuk 8-10 porsi
¼ cup port ----- (*sejenis wine - aku ganti dengan orange juice)
¼ cup orange juice
75g sultanas (ngubek-ngubek ngga nemu, jadi diganti kismis biasa)
150g mascarpone
400g ricotta
125g gula kastor
2 btr telur, pisahkan kuning dan putihnya
3 buah lemon, parut kulitnya
60g tepung terigu
80g manisan apricot, iris tipis (ga nemu juga *payah* diganti manisan mangga)

Crust:
30g mentega tawar
185g kacang2an, haluskan (aku pake almond bubuk xixixi)
8 sdt gula kastor
4 sdt dark brown sugar (diganti dgn palm sugar sesuai petunjuk HOST)
½ sdt bubuk kayu manis (ngga pake, karena ngga suka)
¼ sdt bubuk mixed spice (pake spekoek yg buat kue lapis itu)

Cara Membuat
Panaskan oven 170C. Siapkan loyang ukuran 23cm, olesi dasar dan sisi2 loyang dengan mentega leleh. Alasi dasar loyang dengan baking paper, lalu olesi mentega leleh.

Panasi orange juice, kismis dan manisan mangga di dalam panci selama 5 menit. Angkat dari api, tutup dan biarkan selama 15 menit.

Crust: panaskan mentega hingga leleh, masukkan kacang2an, semua gula dan rempah-rempah; aduk rata. Letakkan di dasar dan sisi loyang, tekan-tekan supaya padat dan melekat.


Kocok mascarpone dan ricotta hingga lembut, lalu masukkan gula, kuning telur dan parutan kulit jeruk, lalu masukkan tepung, aduk hingga rata dan lembut. Masukkan campuran sultanas-port-orange juice dan apricots.

Kocok putih telur di dalam mangkuk yang bersih dan bebas lemak hingga soft peaks. Masukkan putih telur kocok ke dalam campuran keju. Tuang ke dalam loyang, ratakan permukaannya.

Letakkan loyang ke atas loyang oven/loyang biscuit (oven tray/baking tray), panggang selama 1 jam, atau hingga permukaan cheesecake set tengah2nya dan berwarna emas kecoklatan di sekelilingnya. Matikan oven. Biarkan cheesecake di dalam oven dengan pintu dibuka sedikit selama 50-60 menit.

Keluarkan cheesecake dari oven. Gunakan pisau tumpul secara perlahan ke sekeliling cheesecake, lalu biarkan hingga betul2 dingin. Keluarkan cheesecake dari loyang dan dinginkan dalam kulkas selama 2 jam sebelum disajikan. (lepas dengan mudah walau tanpa pisau tumpul)




Hasilnya, enak banget.... cuma agak kemanisan buat lidahku (next time bisa kurangin gulanya kalo buat lagi). Setelah dingin lalu dihias dengan whipcream dan jeruk mandarin kalengan, ditempelin angka 4 siap menunggu little K yang mau tiup lilin. 



Beberapa potong dikirim ke kerabat, dan alhamdulillah ada yang minta nambah (ampe jilat2 wadahnya... ).

Thanks again KBB for sharing a wonderful recipe. 





2 comments:

  1. suka ga si kecil sama cake-nya, Jeng? Mudah2an ya hehehe... (AB)

    ReplyDelete
  2. Citizen Titanium's Dive Watch | TITONIA.com
    The watch is made titanium guitar chords for easy gr5 titanium accessibility and comfort with titanium car a design titanium hair that is made by fallout 76 black titanium combining the highest quality, quality materials, $79.00 · ‎In stock

    ReplyDelete