Monday, March 26, 2012

KBB #28 : Torta Pasqualina



Naah, makin aneh-aneh kan nama makanan yang jadi tantangannya KBB. Begitu dapet surcin dari Mbak Ami, langsung deh ngubek-ngubek youtube. Dapet satu video, dimana yang membuat sejenis pie ini ibu-ibu yang sudah agak berumur. Aku tertarik banget melihat bagaimana dia melambai-lambaikan si kulit pie yang tipis tapi keliatannya elastis banget dan ga robek. Semangat deh buat nyoba. Mumpung disini keju kejuan lebih murah jadi nggak kebanyakan mikir untuk segera buat.

Oh ya, buat yang belum tau apa itu Torta Pasqualina, ini ada penjelasan dari host untuk tantangan KBB #28 ini 
Torta Pasqualina adalah istilah dalam bahasa Italia yang secara harfiah berarti Kue Paskah. Merupakan hidangan khas Paskah dari Piemonte dan Liguria. Adonannya merupakan adonan berlapis, sedikit seperti 'adonan fillo', tapi lebih tebal dan disebut 'pasta matta' (=crazy dough). Kue yang berasal dari Liguria ini mengandung keju lokal "Prescinseua" yang hanya dapat ditemukan di Liguria. Kejunya sangat creamy, lembut dan sedikit asam. Jika tidak memungkinkan menemukan Prescinseau di tempat anda, bisa disubtitusi dengan ricotta yang sangat lembut atau ricotta biasa dengan tambahan sedikit susu.

Mau coba buat, ini dia resepnya :

Torta Pasqualina
Source: Old Time Cooking Recipes


Ingredients:
DOUGH:
600 g (1 lb 5 oz) white flour
6 Tbs olive oil
a pinch of salt

FILLING:
1 kg (2 lb) Swiss chard (silver beet) or spinach
400 g (0.9 lb) cottage cheese/ricotta cheese
100 g (3.5 oz) parmesan
10 eggs
2 teaspoons marjoram, chopped
2 teaspoons parsley, chopped
garlic, minced (optional)
olive oil
salt, pepper


Preparation:
1. DOUGH:
-Combine flour, oil, a pinch of salt and enough cold water to make a medium soft dough.
-Knead well for 10 minutes or until the dough becomes elastic.
-Divide the dough into 14 balls.
-Cover with cloth and let stand for about 1 hour.

2. FILLING:
-Clean, wash and dry the Swiss chard.
-Place in a saucepan with little boiling water and cook at high heat until wilted.
-Cool, then squeeze out excess liquid and chop finely.
-Add 50 g (1.7 oz) parmesan cheese, marjoram, parsley, garlic and 2 eggs. Season with salt and pepper. *modifikasi aku langsung campur sama ricotta cheese -- mengakali picky eaters ;)

3. Oil a round shallow oven dish, 9 inches (22 cm) in diameter.
4. Flatten each piece of dough, one at a time, making each a very thin disk, larger than the baking pan you are going to use.
5. Lay the pastry on the oven dish, allowing it to flow over the edges. Oil it lightly.
6. Place another disk over it and repeat until you have used 7 disks.
7. Spread the Swiss chard stuffing over the dough, and then spread the cottage cheese over the greens level with a knife. *aku jadi cuma ada satu lapis aja karena sudah dicampur bayam dan kejunya
8. Make 8 small cavities. Pour a raw egg into each cavity and sprinkle each with salt, pepper and remaining parmesan cheese.
9. Cover the whole lot with the same number of pastry sheets, each brushed with oil.
10. Pinch the borders and trim the excess dough, prick the top of the pie in a few places and then brush with oil. *kayanya tusuk2nya kurang sadis, jadi tutup pieku ngembaaaang kaya jamur hehehe
11. Bake for 1 hour in 190 C (375 F) oven. Allow to rest before removing from the cake tin


Ini pie udah pasti sehat banget, ada keju, sayuran, telur, lengkap karbohidrat, protein, lemak, kalsium dan serat hehehe. Kalo punya anak fussy eater, bisa dicoba nih resepnya. Dijamin nggak perlu masak dua kali buat anak sama bapaknya, karena dua-duanya juga bisa suka. 

Well, selamat mencoba yaaa....

Wednesday, March 14, 2012

Caribbean Banana Bread

Sekarang ini sudah 3 minggu kami pindah ke Belfast. Ayah sudah mulai dengan aktivitas penelitiannya, dan k-chan juga sudah sekolah. Seperti biasa, Ibu yang nggak bisa diem ini sudah mulai gatel ingin panggang-panggang kue lagi. Dengan agak nekad, walau belum punya mixer maupun timbangan, coba-coba bikin kue ala tante Inggit alias segalanya serba secukupnya (pake feeling aja). So, cari-cari resep kue yang kayanya beresiko rendah dikerjakan tanpa presisi dan akurasi, akhirnya dapet juga di buku hadiah dari uni Alda.

Berikut ini resepnya :

Caribbean Banana Bread
Resep dari Cakes Galore by Valerie Barrett

Bahan
2 pisang, kupas
2 sdm madu
200 gr self raising flour
1/2 sdt baking powder
1 sdt parutan pala
150 gr unsalted butter, suhu ruang
175 gr soft light brown sugar
2 telur, kocok lepas
50 gram pecans, cincang halus


Cara Membuat
1. Panaskan oven dengan suhu 180 derajat celcius. Oles loyang roti *loaf tin dengan mentega dan alasi dengan kertas roti.
2. Haluskan pisang bersama madu. Ayak tepung, baking powder dan bubuk pala.
3. Kocok mentega dan gula sampai pucat dan lembut. Lalu tambahkan telur secara bertahap, aduk rata.
4. Tambahkan pisang halus, tepung dan kacang ke dalam adonan telur. Aduk rata.
5. Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan.
6. Panggang dalam oven selama 50-60 menit, atau sampai mengembang dan matang.
5. Dinginkan dalam loyang selama 10 menit, keluarkan dan biarkan dingin, potong-potong.


Kuenya enak, sayangnya karena tidak sabaran, panas-panas kuenya sudah aku keluarkan dan aku potong-potong. Jadi agak kurang rapi kelihatannya. Walaupun begitu, kuenya tetap laris tandas (ayah suka banget ternyata) dan sepertinya akan jadi kue andalan untuk sekedar ngopi-ngopi atau ngemil di sore hari.

Nggak percaya? Silahkan dicoba resepnya :)


Sunday, March 11, 2012

Misoa Kuah Ayam

Alhamdulillah, tahun ini aku diberi kesempatan lagi untuk bertemu 11 Maret. Tanggal penting apakah itu? Kebetulan 11 maret yang identik dengan supersemar ini adalah hari ulang tahun suamiku tersayang.
Happy Birthday ya Ayah K-Chan, semoga Allah karuniai sisa usia yang penuh berkah, semoga dilancarkan studinya, dan dilapangkan rejekinya amiiin.

Berhubung baru pindahan ke Belfast, dan peralatan baking belum lengkap, tahun ini libur dulu nggak ada tiup lilin. Biar yang ulang tahun nggak homesick, aku buatkan Misoa Kuah Ayam hidangan khas tradisi keluarga suamiku bila ada yang berulang tahun.


Hidangan ini enak dan cocok banget disantap saat udara sedang dingin seperti di Belfast sekarang ini. Selain itu penuh gizi dan bisa dinikmati seluruh anggota keluarga, dari yang kecil sampai yang tua.

Mau coba buat? Silahkan intip resepnya :

Misoa Kuah Ayam
Sumber : Resep asli mama mertua

Bahan
4 cups kaldu ayam (dibuat dengan merebus 500 gram ayam dengan 5 cups air, api kecil)
300 gram ayam rebus, suir kasar
100 gram jamur hioko kering, rendam dalam air hangat sampai mengembang
50 gram kimchan (bunga sedap malam), rendam dalam air hangat sampai mengembang, buang ujungnya, ikat membentuk simpul
5 siung bawang putih, cincang kasar
5 sdm kecap ikan
4 sdm saos tiram
Telur Rebus
Misoa

Cara Membuat
1. Panaskan sedikit minyak di wajan yang agak besar, tumis bawang putih sampai harum.
2. Tambahkan suiran ayam, tumis sebentar.
3. Tambahkan jamur hioko, kimchan, kecap ikan dan saus tiram lalu aduk sampai merata.
4. Tambahkan kaldu ayam, aduk dan biarkan mendidih.
5. Tambahkan garam, gula dan merica sesuai dengan selera.
6. Didihkan lagi, angkat.
7. Tuang sedikit kuah di dalam mangkok saji.
8. Rebus air di panci lain sampai mendidih, setelah itu masukkan misoa, biarkan sampai mengapung.
9. Angkat misoa, aduk-aduk di dalam mangkok agar tidak lengket.
10. Tambahkan telur rebus bulat dan sisa kuah, sajikan segera.

Semoga resepnya bermanfaat dan untuk yang mau mencoba, selamat memasak ya :)